
Hal ini disampaikan oleh Anggota Komisi I DPR Papua, Laurenzus Kadepa, sekaligus menjelaskan, bahwa selama ini pihaknya melihat tidak pernah urus kasus Korupsi, tapi kaya indikasi dijadikan Korupsi untuk kepentingan tertentu.
“Kami sangat mendukung upaya penegak hukum, jika murni penegakan hukum yang bertujuan demi menyelamatkan uang negara,” ujar Laurenzus Kadepa, kepada Harian Pagi Papua, Senin (28/8/2017).
Dikatakan, sebaliknya juga pihaknya dengan tegas menolak jika penegakan hukum yang yang dilakukan hanya bermuatan politik tertentu.
“Penegak hukum maupun para pejabat dan kita semua mesti sadar patuhi juga hormati pada aturan dan hukum yang berlaku di republik ini tanpa merugikan pihak atau kelompok lain, karena suatu kepentingan,” tuturnya. (*)





